![](https://www.kharismaonline.co.id/wp-content/uploads/2019/12/IMG-20191204-WA0040.jpg)
Surabaya. Kharismaonline.co.id – Dua orang petugas Pemadam Kebakaran Surabaya dilarikan ke rumah sakit, saat mereka mengevakuasi sarang tawon ndas yang ada di lokasi perkampungan Karang Rejo gang 6, samping makam.
Sarang tawon ndas atau tawon vespa ini terletak di ranting pohon mangga dan evakuasi sarang tawon ndas tersebut berdasarkan permintaan dari warga sekitar.
Kabid Operasional PMK, Bambang vistadi, Surabaya menjelaskan evakuasi berlangsung sekitar pukul 11.00 WIB, namun kedua petugas itu damkar Budi Antono dan Slamet Hari Widodo terluka saat evakuasi.
“Dua anggota damkar di rujuk ke soewandi dikarena kena zat yang disemburkan oleh tawon”, Jelas Bambang lewat pesan singkat, Rabu (4/12/2019).
Keduanya mengalami luka di bagian mata. Bambang menjelaskan dua anggotanya itu merasa panas.
“Terasa panas aja”, singkat Bambang.
Petugas dilengkapi bakaian khusus saat evakuasi sarang tawon karena mengalami kesulitan evakuasi, Bambang menjelaskan sarang tawon akhirnya terpaksa dibakar karena membahayakan.
“Alternatif terakhir diberlakukan yakni sarang tawon dibakar karena posisi sarang yang cukup sulit dijangkau dan cukup membahayakan petugas”, jelas Bambang.(Sum)