By using this site, you agree to the Privacy Policy and Terms of Use.
Accept
Kharisma Media OnlineKharisma Media Online
  • Beranda
  • Warta Daerah
    • Kabar Surabaya
    • Kabar Sidoarjo
    • Kabar Gresik
    • Kabar Jombang
    • Kabar Nganjuk
    • Kabar Kediri Raya
    • Kabar Tulungagung
    • Kabar Blitar
    • Kabar Lamongan
    • Kabar Ponorogo
    • Kabar Madiun
  • Nasional
  • Ekonomi dan Politik
  • Hukum dan Kriminal
  • Kabar TNI – Polri
  • Lainnya
    • Olahraga & Otomotif
    • Pariwisata
    • Pendidikan & Teknologi
    • Kesehatan
Reading: Kapolresta Sidoarjo Pantau Percepatan Vaksinasi Covid-19 di Gerai Vaksin TPI
Share
Aa
Aa
Kharisma Media OnlineKharisma Media Online
  • Home
    • Home News
    • Home 2
    • Home 3
    • Home 4
    • Home 5
  • Categories
  • Bookmarks
    • Customize Interests
    • My Bookmarks
  • More Foxiz
    • Blog Index
    • Sitemap
Have an existing account? Sign In
Kharisma Media Online > Blog > Warta Daerah > Kabar Sidoarjo > Kapolresta Sidoarjo Pantau Percepatan Vaksinasi Covid-19 di Gerai Vaksin TPI
Kabar SidoarjoKabar TNI - Polri

Kapolresta Sidoarjo Pantau Percepatan Vaksinasi Covid-19 di Gerai Vaksin TPI

Media online Kharismanews.id
Last updated: 2022/03/31 at 5:45 PM
Media online Kharismanews.id Published 31/03/2022
Share
SHARE

Sidoarjo, Kharismanews.id – Pasca pemerintah memperbolehkan masyarakat mudik Lebaran tahun 2022 dengan ketentuan sudah di vaksin hingga dosis ketiga (booster), berbagai tempat penyedia layanan vaksinasi diserbu banyak orang. Seperti di Gerai Vaksin 24 jam Polresta Sidoarjo di Pos Taman Pinang Indah (TPI).

“Rata-rata per hari sekitar 300 orang yang membutuhkan vaksin dosis ketiga gerai vaksin Polresta Sidoarjo di Pos TPI,” ujar Kasi Dokkes Polresta Sidoarjo Iptu Rukwandi, Kamis (31/3/2022).

Terhadap animo masyarakat yang begitu tinggi untuk mendapatkan layanan vaksinasi tersebut, pihak Dokkes Polresta Sidoarjo telah mengantisipasi dengan kesiapan tenaga kesehatan dan stok vaksin yang masih tersedia.

Mengecek jalannya layanan vaksinasi di gerai vaksin 24 jam di Pos TPI, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, Kamis (31/3/2022), memantau pelaksanaannya. Bersamaan dengan mengikuti zoom meeting vaksinasi serentak Indonesia pimpinan Wakapolri Komjen Pol. Gatot Eddy Pramono.

Di lokasi Kapolresta Sidoarjo menghimbau masyarakat yang mengantri layanan vaksinasi, agar tetap mematuhi protokol kesehatan. Tidak terlalu berkerumun, menjaga jarak satu dengan lainnya dan selalu memakai masker.

“Menjelang Ramadhan dan usai di beri ketentuan oleh pemerintah terkait diperbolehkannya mudik Lebaran tahun ini dengan syarat sudah vaksin ketiga, animo masyarakat untuk mendapatkan vaksin ketiga begitu tinggi. Silahkan datangi gerai vaksin yang ada dan tetap perhatikan protokol kesehatan,” kata Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro.

Capaian vaksinasi booster Kabupaten Sidoarjo, menurutnya sampai sekarang masih 13 persen. Sementara harapan pemerintah sampai akhir Ramadhan capaian vaksinasi booster harus sudah 30 persen.(sund)

TAGGED: Berita sidoarjo
Media online Kharismanews.id 31/03/2022
Share this Article
Facebook Twitter Email Print
Leave a comment

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

 

© Copyright Kharisma News 2022

Removed from reading list

Undo
Welcome Back!

Sign in to your account

Register Lost your password?