
Surabaya, Kharismaonline.co.id – Diketahui, ada 1.332 siswa SMK se – jawa timur yang berhelat dalam LKS ke – 28 di Jawa Timur ini, dan memperebutkan 60 cabang perlombaan. Kegiatan ini pun digelar tidak hanya di satu titik, namun tersebar ke 10 titik, di mana sembilan tempat berada di sekolah – sekolah SMK yang ada di Kabupaten Tulungagung, sementara satu lagi dilaksanakan di Gedung Olahraga (GOR) Lembu Peteng.

Selanjutnya dari ajang LKS Jatim ini, akan dihasilkan para pemenang LKS yang akan berkiprah dalam LKS tingkat Nasional,World Skills Asia ( WSA ) dan World Skills Competition( WSC ). dengan demikian para siswa yang memenangi kompetisi mampu meningkatkan reputasi juara Jawa Timur di kancah internasional.
Bagi dunia pendidikan dan industri gelaran LKS sangat positif untuk memberikan peluang berpartisipasi dan menyukseskan Dan memeriahkan kegiatan sekaligus dalam rangka penyiapan SDM yang lebih baik.
Dari kompetinsi LKS ini juga akan mewujudkan generasi yang cerdas dan unggul di sektor pendidikan dan tujuannya nti bisa bekerja sama dengan para pelaku dunia usaha dan industri agar terwujud masyarakat Jawa Timur yang sejahtera dan berdikari.
Dalam perlombaan LKS SMK 2020 ini, SMK NEGERI 12 SURABAYA berhasil meraih Juara 1 group band juga Juara1 Lomba Painting sehingga menyabet 2 medali emas.

Group band musik SMKN 12 SURABAYA yang menyabet Juara 1 LKS SMK 2020 personilnya ialah:
- Salma Salsabil Aliyyah kelas XII musik 2
- Widura Bahiy Abid Nararifqi kelas XI musik 2
- Giska Marga Pratama kelas XI musik 2
- Agustinus Abraham Hahyary kelas XII musik 1
- Dwiky Oktavian Sutjahyo kelas XII musik
- Dhimas Ihza Whisnutama kelas XII musik 1

Bpk.Pracihara selaku Kepala sekolah SMKN 12 SURABAYA mengaku bangga dengan prestasi yang telah diraih anak didiknya dalam LKS SMK 2020 ditulungagung yang digelar tanggal 27 – 30 Januari 2020. Kita sudah mempersiapkan betul, karena LKS SMK 2020 ini merupakan indikator keberhasilan sekolah untuk selalu berprestasi sampai ke tingkat internasional,” tutup kepala sekolah. ( yud )