
Surabaya. Kharismaonline.co.id- Ajang mlaku-mlaku nang tunjungan kini hadir kembali dengan konsep yang sangat menarik dan lebih ramai, oleh karna itu tak perlu lagi bingung untuk mengisi waktu dengan teman maupun keluarga.
Dalam ajang yang dihelat Minggu (1/12/2019) di sepanjang Jalan Tunjungan Surabaya ini rencana akan dimulai pukul 09.00 hingga 21.00WIB. Acara ini akan bertabur dengan berbagai prestasi warga Surabaya, karena akan digelar pula Awarding Pahlawan Ekonomi dan Pejuang Muda Surabaya 2019. Keduanya merupakan program Pemkot Surabaya dalam memberdayakan para ibu rumah tangga dan anak-anak muda untuk mandiri dalam finansial. Dan produk buatan PE dan PM telah mendunia dan hasilnya bisa membantu masyarakat Surabaya.
Ada pula Awarding Kampung Pendidikan Kampung’e Arek Suroboyo 2019, dan itu merupakan program pembinaan kampung dengan masyarakat yang memiliki kesadaran dan kepedulian untuk menjamin tumbuh kembang anak.
“Kita ketahui bahwa komitmen pemkot yang sangat concern kepada tumbuh kembang dan perlindungan anak-anak Surabaya, apalagi Surabaya sudah diakui sebagai Kota Layak Anak dan sudah mendapat penghargaan sebanyak tujuh kali”, Kata Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Surabaya, Chandra Oratmangon di Surabaya, Sabtu (30/11/2019).
Melalui acara awarding ini, Candra ingin tak hanya Kota Surabaya yang mendapat predikat itu, sampai tingkat kecamatan dan kelurahan juga diharap bisa menyabet predikat ini.
Menurutnya, ketika berbicara soal kampung, berarti ada filosofi kampung yang menjunjung tinggi gotong royong, kerjasama dan peduli. Apalagi, selama ini Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini ingin warga Surabaya lebih peduli dan memiliki sikap gotong royong untuk perlindungan maupun tumbuh kembang anak-anak Surabaya.
“Karena itu kami membuat pembinaan ke kampung-kampung, dan nanti tanggal 1 Desember akan diberikan penghargaan ke kampung-kampung yang memang berprestasi dan menumbuhkembangkan anak-anak”, Jelasnya
Mlaku-Mlaku nang Tunjungan kali ini ada 275 pelaku usaha kreatif, para pelaku usaha ini berasal dari 31 kecamatan di Surabaya. Dari 275 pelaku usaha ini, rinciannya ada 10 produk non makanan dan 165 produk makanan, ajang ini juga dimeriahkan kehadiran aktor papan atas Dennis Adhiswara. Ada pula fashion show yang menghadirkan 10 model dan 28 pelaku usaha fashion Pahlawan Ekonomi dan Pejuang Muda.
Mlaku-Mlaku nang Tunjungan juga akan menyuguhkan penampilan 90 group Lomba Gerak dan Lagu, ada juga penampilan finalis dari Lomba Musik Patrol hingga Zumba Competition.(Sum/Tim)